Jakarta

Dolar Amerika Serikat (AS) terus mengalami penguatan terhadap rupiah. Saat ini, dolar AS mendekati level Rp 16.000.

Dikutip dari data RTI, Senin (1/4/2024), dolar AS berada di level Rp 15.892 siang ini. Dolar AS menguat Rp 44 atau sebanyak 0,28%.

Dolar AS dibuka pada level Rp 15.848. Mata uang negeri Paman Sam itu berada di level tertinggi Rp 15.913, atau hanya tinggal Rp 87 menuju Rp 16.000. Kemudian, berada di level terendah Rp 15.845.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara dikutip dari Reuters, dolar AS berada pada level Rp 15.897,27. Dolar AS menguat Rp 73,11 atau sebanyak 0,46%.

Seharian ini, dolar AS berada di level antara Rp 15.860,00 hingga Rp 15.915. Dalam 52 minggu terakhir, dolar AS berada di level antara Rp 14.560 hingga Rp 15.965.

Dikutip dari laman resminya, Bank BCA membeli dolar AS seharga Rp 15.902. Kemudian, menetapkan harga jual Rp 15.922.

(acd/das)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *